Tahura -Berastagi, (12/6)
Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Sumut menggelar seleksi daerah MTB XCO, Downhill & Open selama dua hari sejak 12-13 Juni di Tahura Bike Park, Berastagi – Kabupaten Karo. Acara tersebut dibuka oleh ketua Pengprov ISSI Sumut, Akbar Buchari.
Menurut Akbar Buchari, Selekda ini diadakan sebagai ajang seleksi atlet berprestasi. Atlet-atlet pemenang akan mengikuti Pelatda jangka panjang guna menghadapi PON XXI pada tahun 2024 nanti, dimana Aceh dan Sumut akan menjadi tuan rumah, dan cabang olah raga balap sepeda direncanakan akan diadakan di Sumut.
Pada PON 2024 nanti, khusus nomor MTB XCO dan Downhill venue-nya direncakan dibuat di Tahura Bike Park ini, dan dengan demikian atlet-atlet Sumut diharapkan bisa beradaptasi dari awal.
Menurut Akbar, atlet yang tampil sebagai juara pada seleksi ini akan dikirim ke Yogyakarta guna menjalani pelatda.
Di Tahura, Humas Pengprov ISSI, Hidayat mengatakan ada sebanyak 35 peserta yang mengikuti selekda, dan 98 peserta lainnya mengikuti nomor terbuka (Open).
Dua puluh Pengcab ISSI Se-Sumut turut berlaga dalam perhelatan ini. Sementara pada kategori terbuka diramaikan oleh kehadiran sejumlah atlet dari Aceh, Sumbar dan Riau.
Acara pembukaan juga dihadiri ketua-ketua Pengcab se-Sumut.
Pada selekda MTB XCO yang digelar di hari pertama, juara pertama dan ketiga disabet oleh M Reza Maulana dan Ahmad Khairi dari ISSI Binjai, sedangkan runner up diraih oleh M Raffi Fahru dari ISSI Deli Serdang. Ketiganya akan menjalani pelatda jangka panjang.
Pada kelas Men Junior yang digelar di hari kedua, tiga pemenang juga akan diikutkan pelatda, yaitu Adesta Nazwa Khaiwindra dari Amazone ISSI Simalungun di posisi pertama, Nikolas Marko Debesta Pinem dari ISSI Karo di peringkat kedua, dan Galih Pradana dari ISSI Tebing Tinggi di peringkat ketiga.
Di hari terakhir ini acara diramaikan pula dengan tiga lomba di kelas lain non selekda. Ada kelas Master A, yang mana juara satu dan dua dimenangkan oleh Jefriadi dan Pujianto dari KSGK (Kelompok Sepeda Gunung Karo), sedang posisi ketiga ditempati oleh Galih dari club WFR.
Pada Kelas Master B, Rahmad Hidayat dari ISSI Kampar – Teras MTB Team menduduki peringkat satu, Husaini Azhar dari KISS Reborn meraih juara dua, dan Alberto dari KEDAI OLVSN Squad harus cukup puas di posisi tiga.
Sementara untuk kelas terbuka yang hanya diikuti oleh atlit pria, posisi pertama dan ketiga diraih oleh atlet-atlet dari Buya Kafe Team yakni Riki Nurfaisal dan Ricky Abrari. Sedangkan posisi kedua ditempati oleh Zefriadi dari KSGK.